Mengenal Jenis-Jenis Prosa Lama

 

Minggu lalu sastraindonesia.com sudah bawa kalian kenalan sama prosa baru ya. Kenapa prosa baru? Karena saat ini prosa baru lebih banyak diminati oleh penikmat sastra, iya kan. Nah di sisi lain pasti ada yang bertanya-tanya "kalau ada yang baru berati ada yang lama dong?". Yap, betul sekali. Sebelum lahir jenis-jenis prosa baru yang baru berkenalan seminggu lalu, ada juga lho jenis prosa lama. Mau kenalan juga? Boleh, kali ini sastraindonesia.com akan bawa kalian kenalan sama prosa lama. Yuk simak.

Prosa lama merupakan jenis prosa yang berlangsung sekitar abad ke-20an. Prosa jenis ini lebih banyak disalurkan dari ulut ke mulut, sekalipun ditulis tetapi nama pengarang tidak dicantumkan dengan jelas. Prosa biasanya berisi cerita yang di dalamnya terdapat pesan kehidupan yang ingin disampaikan oleh pengarang. Apa saja jenisnya? Yuk kenalan satu per satu.

Baca juga: Kajian dan Contoh Fonologi

1. Cerita Rakyat

Cerita rakyat menyrbar dari mulut ke mulut. Cerita rakyat biasanya tidak diketahui siapa pengarangnya dan selalu mengandung unsur fantasi.

2. Dongeng

Dongeng dibuat berdasarkan angan-angan atau khayalan. Dongeng bisa berupa dongeng rakyat (yang menyebar di masyarakat) dan dongeng kebudayaan (ditulis oleh pengarang dengan tujuan tertentu.

3. Fabel

Cerita fabel menampilkan hewan hewan sebagai tokohnya, seakan hewan itu bisa berbicara dan berperilaku seperti manusia. Fabel berisi unsur yang mendidik sehingga banyak digunakan untuk sarana mendidik anak.

4. Epos

Epos berisi tentang keberanian pahlawan atau leluhur. Biasanya epos menceritakan petualangan yang berbahaya yang dilakukan oleh tokoh yang sakti.

5. Legenda

Cerita dalam legenda berhubungan dengan sejarah yang sesuai dengan apa yang ada saat ini. Misalnya legenda terbentuknya sebuah wilayah, negeri dan sebagainya.

6. Mitos

Mitos berkaitan erat dengan kepercayaan kuno dan biasanya identik dengan adanya makhluk halus. Hiiii serem yaa... mitos menceritakan tentang dunia ghaib dan sejenisnya yang mengandung unsur misteri.

7. Cerita Jenaka

Dari namanya pati sudah ketebak dong ya apa itu jenaka. Ya, jenaka mengungkapkan cerita tokohnyaadalah  yang lucu, baik karena kebodohan maupun karena kecerdikannya.

8. Cerita Pelipur Lara

Cerita pelipur lara bertujuan untuk mengisi waktu luang dan biasanya tidak diketahui siapa pengarangnya. Salah satu ciri dari cerita pelipur lara adalah tokoh utamanya yang bersifat heroik dan banyak pergulatan-pergulatan hebat di dalamnya.

Baca juga: Cerpen: Aku Akan Lulus

9. Sage

Cerita sage mengandung sejarah dan juga kepahlawanan. Cerita sage juga didominasi oleh unsur fantasinya yang menjadikan sage pada akhirnya tidak dipercayai lagi sebagai fakta sejarah.

10. Hikayat

Hikayat adalah cerita rekaan Melayu kuno yang menceritakan pahlawan dalam istana. Tokoh dalam hikayat memiliki kekuatan ghaib dan memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh manusia lainnya.

11. Silsilah

Silsilah adalah jenis cerita yang mengisahkan tentang keturunan. Biasanya silsilah menceritakan tentang keturunan raja-raja Melayu.

Baca juga: Cerpen: Aku Akan Lulus

Nah itulah jenis-jenis prosa lama yang ternyata banyak sekali. Setelah ini kita mau kenalan sama siapa lagi ya? Simak terus ya dan jangan lupa komentarnya..

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengenal Jenis-Jenis Prosa Lama"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.